Langsung ke konten utama

PRODUK





Kesegaran buah blueberry dipadukan dengan gurihnya cream cheese membuat rasa segarnya semakin menggugah selera. Kerenyahan puff pastry yang juga menjadi pelengkap kelembutan cream cheese mampu membuatmu menginginkannya lagi, dan lagi.
Makuta Berry
Harga

Rp. 65.000



 

Paduan puff pastry, sponge cake, dan kelembutan cream cheese yang lezat bakal buat penatmu minggat dan hadirkan hari penuh semangat.

Makuta Cheese

Harga

Rp. 65.000




 

Manisnya si dia kadang emang suka berlebihan, tapi manisnya Makuta Caramel yang pas pasti sukses buatmu ketagihan! Puff pastry, sponge cake, cream cheese caramel, dan caramel jam dalam satu gigitan? Mana bisa tahan~

Makuta Caramel

Harga

Rp. 65.000





 

Paduan lembut dan lezatnya cream cheese dan lemon dijamin buat harimu yang sendu segera berlalu. Lembutnya sponge dan renyahnya puff pastry yang berpadu dengan kesegaran lemon, siap-siap susah move on, deh!

Makuta Lemon

Harga

Rp. 65.000




 

Chocolate cheesecake? Siapa yang bisa nolak? Paduan cream cheese yang gurih bersatu dengan rasa cokelat yang nikmat menghadirkan sensasi rasa yang tak terlupakan. Chocolate jam juga menjadi pelengkap rasa yang apik. Ngangenin pisan!

Makuta Chocolate

Harga

Rp. 65.000




 

Buat semangat hari-harimu semakin ekstra dengan Makuta Extra Cheese. Perpaduan puff pastry, sponge cake, dan taburan cheese yang renyah bakal buatmu semakin jatuh cinta pada gigitan pertama.

Makuta Ekstra Cheese

Harga

Rp. 65.000




 

Makuta Choco Cheese
Saat manisnya cokelat dan gurihnya keju sulit bikin kamu ambil keputusan, Makuta Choco Cheese hadir menjadi pilihan. Renyahnya lapisan puff pastry yang berpadu dengan sponge lembut cokelat dan cream cheese pastinya akan buatmu kasmaran!
Makuta Cassava Cheese / Peuyeum
Paduan peuyeum (tape singkong) yang segar dan cream cheese gurih menghadirkan rasa unik yang menggugah selera. Kelembutan cream cheese peuyeum dan kerenyahan lapisan puff pastry buat rasa nikmatnya tak terlupa. Bandung pisan pokona mah!

Makuta Gold Series

Harga

Rp. 75.000

















Komentar

Postingan populer dari blog ini

Sejarah Bandung Makuta Cake

Sahabat traveler’s, tempat wisata kuliner di bandung memang selama ini dikenal sebagai daya tarik atau menjadi alasan utama wisatawan mau berlibur ke kota kembang, selain Wisata Alam Bandung dan juga belanja. Sejumlah Pusat Wisata Kuliner di Bandung berkembang sangat pesat, dengan tidak hanya menawarkan aneka menu tradisional seperti yang ada di Rumah Makan Sunda di Bandung, namun juga 1001 macam menu seperti yang ada di Paskal Food Market , Pasar Cisangkuyserta Sudirman Street Day and Night Market Bandung. Lokasi wisata kuliner pun berkembang di hampir setiap sudut penjuru kota Bandung, dan yang paling populer adalah yang berlokasi di sekitar Kawasan Tempat Wisata di Lembang dan Juga Tempat Wisata di Ciwidey. Nah, namun kali ini kang dian akan berikan anda informasi Tempat Wisata Kuliner di Bandung yang Baru saja dibuka, yang lokasinya berada di Jalan Van Deventer No.2, Kb. Pisang, Sumur Bandung, yaitu  Bandung Makuta Cake . Ya, sebuah Toko Kue di Bandung yang Enak dan keb

Bandung Makuta

Pengennya jadi oleh-oleh khas Bandung. Soalnya aku setiap ke Bandung selalu beli kue sebagai oleh-oleh buat teman-teman di Jakarta," kata Bella. Laudya Chynthia Bella secara resmi membuka bisnis perdananya. Ranah kuliner menjadi pilihan artis yang akrab disapa Bella itu untuk terjun ke dunia bisnis. Bandung menjadi tempat perdana mencari keuntungan sebagai pebisnis. Ia memberi label bisnisnya Bandung Makuta. Bandung Makuta merupakan merek dagang yang menjajakan snow cake sebagai produk andalannya. Ada lima rasa ditawarkan, yakni cokelat, keju, lemon, karamel, serta blueberry. Harganya dibanderol berkisar Rp 55 ribu hingga 60 ribu saja. Mantan kekasih Raffi Ahmad itu berharap Bandung Makuta bisa menjadi oleh-oleh khas Kota Kembang. Sehingga, toko kue yang secara resmi menjual produknya pada Jumat (17/3) mendatang itu akan selalu menjadi destinasi utama bagi para pelancong yang berlibur di Bandung. "Pengennya jadi oleh-oleh khas Bandung. Soalnya aku setiap ke Bandun

Review Bandung Makuta

Review by. Sofi Bandung Makuta sekarang ini lagi jadi perbincangan hits, pelanggannya bukan hanya orang Bandung, udah sampai ke luar kota. Antriannya itu loohhh sampai membludak berjam-jam. Bayangin aja ambil nomornya dulu mesti subuh jam 4 atau 5an sementara kuenya baru jadi 3 atau 4 jam kemudian, tapi ada orang rela antri bejibun begitu. Kabar baiknya sekarang ke Bandung Makuta bisa ke cabang di Paskal 23 dan Jalan Aruna No. 19 jadi antriannya ngga bejibun banget kaya beberapa bulan kemaren.  Saya juga tadinya mau antri tapi liat terasnya aja udah ngeri gatau pesen jam berapa bakalan nyampe jam berapa :( bahkan Abang Gojek sampe nyerah duluan ketika tau customernya minta orderin Gofood Makuta, yaudah mending pake jasa titip sama temen meski harganya lebih 25.000 ngga apa2lah bantuin orang jualan. Saya pertama pesen yang rasa cokelat, best seller kedua setelah best seller pertama extra cheese. Singkatnya saya janjian (cod) sama si temen dan bayar totalan 85.000, sampai